Wahanainfo | Tebing Tinggi, Aliansi Mahasiswa Tebing Tinggi (AMTT) menggelar acara family gathering di Lau Kawar, Kabupaten Karo, Sumatera Utara, pada tanggal 18-19 Juli 2024. Acara ini bertujuan untuk mempererat tali silaturahmi dan meningkatkan solidaritas di antara para pengurus AMTT, Sabtu (20/7/2024).
Kegiatan yang berlangsung selama dua hari ini diisi dengan berbagai acara, seperti outbond, permainan tim, diskusi kelompok, serta acara hiburan.
Ketua AMTT Geboy Donny Aurora Sinaga, menyampaikan bahwa kegiatan family gathering ini merupakan momen penting untuk membangun kebersamaan dan kekompakan di antara para anggota. “Kami berharap dengan adanya acara ini, hubungan antar pengurus AMTT semakin erat dan solid, sehingga kita dapat lebih berkontribusi dalam berbagai kegiatan sosial dan akademik di Tebing Tinggi,” ujarnya.
Selain itu, acara ini juga menjadi kesempatan bagi pengurus baru untuk lebih mengenal satu sama lain dan beradaptasi dengan lingkungan organisasi. Dengan suasana alam yang sejuk dan pemandangan yang indah di Lau Kawar, kegiatan ini diharapkan dapat memberikan pengalaman yang berkesan bagi seluruh pengurus.
Family gathering AMTT ini tidak hanya menjadi ajang rekreasi, tetapi juga sarana untuk memupuk semangat kebersamaan dan memperkuat persaudaraan di antara mahasiswa Tebing Tinggi. Dengan demikian, diharapkan AMTT semakin solid dan mampu menghadapi berbagai tantangan di masa depan dengan semangat dan kerja sama yang lebih baik.
Lap. Faiz